Ketinggalan lebih dulu dari Catania, Inter Milan dengan cepat bangkit dan bahkan berbalik menang. Allenatore Nerazzurri Leonardo pun menyebut comeback itu luar biasa.
Bertamu ke markas Catania di Stadio Massimino, Minggu (9/1/2011) malam WIB, gawang Inter jebol lebih dulu lewat gol pemain tuan rumah pada menit 71.
Alih-alih kehilangan fokus, gol itu justru melecut semangat para pemain Inter. Hasilnya, Esteban Cambiasso kembali bikin skor setara hanya tiga menit sesudahnya.
Bukan hanya itu, Inter bahkan kembali menggebrak dengan memanfaatkan momentum sebelumnya. Cambiasso melesakkan gol kedua pada menit 79 untuk mengunci kemenangan.
“Kami kesulitan di paruh pertama dan Catania tampil rapi. Babak kedua berbeda dan pemain pengganti bikin kami lebih bersemangat,” tutur Leonardo di Football Italia.
“Kami membuktikan kalau kami punya karakter hebat, karena comeback seperti itu luar biasa. Inilah tiga angka buah dari terus menyerang,” lanjutnya.
Tambahan poin penuh itu memang belum membuat Inter beranjak dari papan tengah klasemen. Tapi karena punya dua partai lebih banyak, Inter bisa tiba-tiba merangsek ke papan atas.
Hal ini jelas memberikan motivasi ekstra untuk La Beneamata dalam berpacu mengejar rival. Apalagi pekan ini sang pemuncak klasemen AC Milan cuma bisa main imbang sedangkan Lazio dan Roma malah kalah.
“Kabar mengenai hasil pertandingan jelas membuat kami jadi lebih antusias walau saat ini masih sulit membaca papan klasemen karena kami punya dua partai lebih banyak,” papar Leonardo.
via Detiksport
Pages
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
About Me
LIGA
Blog Archive
-
▼
2011
(61)
-
▼
Januari
(27)
- Rampant gambling mafia
- Jual beli PSSI kepada bandar judi
- Klub Eropa incar sejumlah pemain Indonesia
- Provokatif, Mourinho dilempari botol
- Serie A: Hat-trick Cavani benamkan Juve
- Leo: Inter luar biasa
- Ronaldo hat-trick, Madrid hajar Villarreal 4-2
- Allegri: Hasil yang pantas
- Terlalu kreatif, Babel terancam diskors
- Dalgish puji pemain, sesali penalti
- Piala Asia: Kalah, Arab pecat pelatih
- Piala FA: Chelsea bantai Ipswich 7-0
- Berba: Penalti sah!
- Serie A: 8 Gol, AC Milan-Udinese imbang
- Piala FA: MU hempaskan Liverpool
- Serie A: Inter kembali menang
- Piala Asia: Jepang ditahan Jordania
- Serie A: Sampdoria atasi Roma 2-0
- LPI: Batavia tundukkan Persibo 2-0
- ISL: Persija atasi Arema 2-1
- Madrid bidik Gerrard
- Gantikan Hodgson, Dalglish realistis
- Barca gilas Deportivo 4-0
- Dinho hampir pasti ke Flamengo
- Diving, Walcott minta maaf
- Piala Asia: China bekuk Kuwait 2-0
- PSSI harus rekrut Gayus
-
▼
Januari
(27)
0 komentar:
Posting Komentar